Putusan PN LUBUK LINGAU Nomor 598/Pid.Sus/2014/PN.Llg |
|
Nomor | 598/Pid.Sus/2014/PN.Llg |
Tingkat Proses | Pertama |
Klasifikasi |
Pidana Khusus |
Kata Kunci | PEMILU |
Tahun | 2014 |
Tanggal Register | 11 September 2014 |
Lembaga Peradilan | PN LUBUK LINGAU |
Jenis Lembaga Peradilan | PN |
Hakim Ketua | Surya Laksemana |
Hakim Anggota | Romi Sinatra, Dian Triastuty |
Panitera | Helni Aryadi, Alkautsari Dewi Adha |
Amar | Lain-lain |
Amar Lainnya | HUKUM |
Catatan Amar | M E N G A D I L I :1. Menyatakan Terdakwa I Efran Eriadi Syahril, S.sos Bin Syahril Kamal, Terdakwa II Ach Zaein Bin H. Johan, Terdakwa III Supriadi, SP Bin Jukri ,Terdakwa IV Dasril Ismail Bin Arifai Dani, Terdakwa V Muhammad Hidayat Bin H. Ali Hebat telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana ??? Karena kelalaiannya mengakibatkan hilang Berita Acara Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara ???2. Menjatuhkan pidana terhadap para Terdakwa I Efran Eriadi Syahril, S.sos Bin Syahril Kamal, Terdakwa II ACH Zaein Bin H. Johan ,Terdakwa IV Dasril Ismail Bin Arifai Dani , Terdakwa V Muhammad Hidayat Bin H. Ali Hebat dengan pidana penjara masing-masing selama 5 (Lima ) Bulan Kurungan dan denda sebesar Rp.5.000.000,- (Lima juta rupiah), dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar, maka diganti dengan pidana kurungan selama 6 (Enam) bulan ; 3. Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa III. Supriadi,SP Bin Jukri dengan pidana penjara selama 4 (Empat) Bulan Kurungan dan denda sebesar Rp. Rp.5.000.000,- (Lima juta rupiah), dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar, maka diganti dengan pidana kurungan selama 6 (Enam) bulan ;4. Menetapkan bahwa pidana tersebut tidak akan dijalankan oleh para Terdakwa I Efran Eriadi Syahril, S.sos Bin Syahril Kamal, Terdakwa II ACH Zaein Bin H. Johan ,Terdakwa IV Dasril Ismail Bin Arifai Dani , Terdakwa V Muhammad Hidayat Bin H. Ali Hebat diatas kecuali apabila dikemudian hari ada perintah lain dalam putusan hakim, karena terpidana sebelum lewat masa percobaan selama 10 (Sepuluh) Bulan dan Terdakwa III Supriadi,SP Bin Jukri kecuali apabila dikemudian hari ada perintah lain dalam putusan hakim, karena terpidana sebelum lewat masa percobaan selama 8 (Delapan) Bulan, melakukan perbuatan yang dapat dipidana.5. Menetapkan barang bukti berupa : formulir Model DC dan DC 1 Propinsi Sumsel, tanggal 09 Mei 2014. (foto copy di legalisir). Formulir Model DB dan DB 1 Kab. Musi Rawas, tanggal 22 April 2014. (asli). Data perbedaan jumlah perolehan suara DPD RI dan DPR RI, tanggal 13 Mei 2014. (asli). 1 (satu) rangkap formulir model DA-1 DPD tahun 2014 dari PPK Kec. Sumber Harta Kab. Musi Rawas. 2 (dua) lembar formulir model DB-2 yang berisi keberatan Panwaslu Kab. Musi Rawas tingkat DPD dan DPR RI tanggal 21 April 2014.1 (satu) rangkap formulir model DA-1 DPD tahun 2014 dari Panwaslu Kab. Musi Rawas. 1 (satu) rangkap formulir model DA-1 DPD tahun 2014 dari KPU Kab. Musi Rawas. 2 (dua) lembar surat (asli) rekomendasi No. 66/panwas/mura/IV/2014 tertanggal 19 April 2014 dan No. 67/panwas/mura/IV/2014 tertanggal 20 April 2014 yang ditanda tangani oleh Ketua Panwaslu Kabupaten Musi Rawas AGUS SALIM, M. Pd. 1 (satu) lembar copy Berita Acara Tentang Pelaksanaan Rekomendasi Bawaslu Sumatera Selatan Untuk Melakukan Pencocokan DA dan DB Kabupaten Musi Rawas Pada Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Anggota DPR, DPD, dan DPRD Provinsi Tingkat Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Selatan, Nomor : 270/177/BA/KPU.MURA/IV/2014. Tetap dilampirkan dalam Berkas Perkara.6. Membebankan para terdakwa untuk membayar biaya perkara masing-masing sebesar Rp. 5.000,- (lima ribu rupiah). |
Tanggal Musyawarah | 23 September 2014 |
Tanggal Dibacakan | 23 September 2014 |
Kaidah | — |
Abstrak |
Data Identitas Tidak Ditemukan
Lampiran
Lampiran
- Download Zip
- —
- Download PDF
- —
Putusan Terkait
Putusan Terkait
-
Pertama : 598/Pid.Sus/2014/PN.Llg
Statistik526